Cari Blog Ini

Rabu, 16 November 2011

Latihan soal Ulangan Matematika klas 7 MTsN Tanon


Latihan Ulangan
1.Jarak dari kota A ke Kota B 975 km. Jarak sebenarnya dengan skala 1 : 15.000.000 adalah … cm.
a.0,065 c. 6,5
b.0,65 d. 65

2. 10 orang pekerja dapat menyelesaikan pekerjaan dalam waktu 18 hari. Jika pekerjaan akan dipercepat menjadi 12 hari, maka tambahan pekerja yang diperlukan adalah … orang.
a.5 c. 10
b.8 d. 15

3.Jarak dua kota pada peta 7 cm, sedangkan skala pada peta 1:500.000. Maka jarak sebenarnya dua kota tersebut adalah … km.
a. 35 c. 3500
b. 350 d. 35000

4.Suatu pekerjaan dapat diselesaikan dalam waktu 15 hari dengan tenaga kerja 45 orang. Jika pekerjaan tersebut akan diselesaikan dalam waktu 9 hari, berapakah tambahan pekerja yang dibutuhkan untuk menyelesaikan pekerjaan tersebut ?
a. 10 orang c. 20 orang
b. 15 orang d. 30 orang
5.Sebuah proyek selesai dikerjakan oleh 24 orang selama 15 hari. Jika proyek tersebut akan diselesaikan dalam waktu 9 hari lebih cepat, banyaknya pekerja yang perlu ditambahkan adalah….
a.40 c.16
b.24 d.12



Jumat, 11 November 2011

Latihan Soal Balik Nilai Matematika Klas 7 MTsN Tanon


Latihan Soal:
1. Ana melakukan perjalanan dari kota A ke kota B berjarak 150 km dengan kecepatan 50km/jam.berapa waktu yang diperlukan jika kecepatannya 20km/jam?
2.Sekeranjang jeruk dibagikan kepada 36 orang miskin ,masing –masing mendapat 6 buahjeruk.jika jeruk dibagikan 24 orang miskin ,tentukan bagian masing-masing orang tsb?
3. Suatu pekerjakan diselesaikan 25 orang dalam waktu 60hari,jika banyak pekerja ditambah 5orang,tentukan waktu yang diperlukan untuk menyelesaikan pekerjaan?
4.Seorang peternak ayam persedian makanan akan habis 24 hari jika banyak ayam 144 ekor ayam.jika ayam dijual 24 ekor maka persedianan makanan akan habis berapa hari?
5. Sebuah gedung akan selesai 48 hari dengan pekerja 12 orang,jika gedung akan diselesaiakan 24 hari.berapa orang yg harus menambah pekerja?


Kamis, 10 November 2011

Intrumen Penilaian Kinerja Guru


Sebagai guru yang profesional perlu berbagai hal yang harus dipersiapkan untuk mendukung dan memacu guru bisa mempersiapkan administrasi guna perlengkapan yang terkait dengan pengajaran(mengajar),apa yang akan diaampaikan kepada anak sampai dengan tepat pada sasaranya , nah sudah bisakah menjawab pertanyaan –pertanyaan dibawah ini:
1.Apakah guru memiliki SK Pembagian Tugas Mengajar dari kepala sekolah tahun pelajaran terakhir
2.Apakah guru memiliki jadwal pelajaran minimal 24 jam per minggu
3.Apakah guru membuat program tahunan dalam tahun terakhir
4.Apakah guru membuat program semester untuk dua semester terakhir
5.Apakah guru memiliki silabus yang dibuat sendiri
6.Apakah guru memiliki RPP yang disusun sendiri
7.Apakah guru melakukan pembelajaran sesuai jadwal
8.Apakah guru memiliki dan menggunakan buku teks dan buku referensi
9.Apakah guru memiliki instrument, kunci, rubric dan criteria penilaian UH
10.Apakah guru memiliki instrument, kunci, rubric dan criteria penilaian UTS
11.Apakah guru memiliki instrument, kunci, rubric dan criteria penilaian UAS
12.Apakah guru mengoreksi hasil ulangan
13.Apakah guru membuat program dan instrument penugasan terstruktur dan kegiatan mandiri tidak terstruktur
14.Apakah guru mendokumentasikan hasil penugasan terstruktur dan kegiatan mandiri tidak terstruktur
15.Apakah guru memiliki buku daftar nilai dan berisi Nilai UH, Remidi, UTS, UAS dan Nilai Tugas
16.Apakah guru melakukan analisis hasil evaluasi UH
17.Apakah guru menyusun dan melaksanakan program remedial
18.Apakah guru menyusun dan melaksanakan program pengayaan
19.Apakah guru mendapatkan tambahan dan memiliki data administrasi tugas selain mengajar
20.Apakah guru memiliki buku agenda mengajar
21.Apakah guru memiliki Permendiknas nomor 22, 23 tahun 2006 dan permendiknas nomor 20 tahun 2007
22.Apakah guru memiliki buku-buku panduan (panduan pengembangan RPP, panduan pengembangan silabus, panduan pengembangan bahan ajar)
23.Apakah guru melakukan pengembangan bahan ajar
24.Apakah guru memiliki karya ilmiah popular
25.Apakah guru memiliki hasil PTK
Apakah sudah seperti yang diharapkan !segeralah ke jati diri kita yang sebenarnnya ?

Minggu, 06 November 2011

Instrumen Penilaian Kinerja Guru


Untuk semua guru yang profesional ,marilah kita kencangkan ikat pinggannya agar dalam kita melakukan kegiatan keseharian terutama mengajar/mendidik (guru),ada banyak hal yang harus kita laksanakan untuk lebih maju dibanding yang kemarin ,agar dalam penilaian kinerja guru betul-betul mempunyai nilai yang standar sebagai guru yang profesional untuk sebagai bahan belajar atau format penilaian kinerja guru bisa anda unduh disini